Tingkatkan Kekompak, TNI-Polri Gelar Olahraga Bersama

Tingkatkan Kekompak, TNI-Polri Gelar Olahraga Bersama

Tribratanewsttu.com – Personil Polres TTU dan Personil Kodim 1618/TTU melaksanakan kegitana olaraga bersama. Kegiatan olaraga bersama tersebut dilaksanakan dilapangan Mapolres TTU, Jumat (21/2/2020).

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan sinergitas dalam menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten TTU.

Kapolres TTU, AKBP Nelson Filipe Dias Quintas kepada mengatakan, kegiatan olahraga bersama tersebut dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan solidaritas dan hubungan baik antar lembaga keamanan di daerah perbatasan terutama dalam menjaga situasi Kamtibmas.

Selain itu, kata AKBP Nelson, banyak pihak yang ingin membuat gaduh antara dua institusi yakni TNI –Polri sehingga membuat antara TNI dan Polri seolah tidak kompak.

" Saya lihat banyak sekali tersebar di medsos info-info menyesatkan. Padahal kami di sini enjoy saja, kami di sini kompak," ungkapnya.

Kapolres TTU mengimbau seluruh personel TNI-Polri untuk tidak terpengaruh dengan informasi sesat yang dishare oleh netizen yang tidak bertanggung jawab.

" Kita tangkal hoax, kita tolak hoax dengan cara tidak ikut-ikutan menyebar informasi yang belum tentu kebenarannya," ungkapnya.

Sementara itu, Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.sos menuturkan , kabupaten TTU akan menghadapi situasi politik pemilihan bupati dan wakil bupati yang akan berlangsung di tahun 2020 ini.

Oleh karena itu, ungkap Roni, sebagai aparat keamanan tentu harus membangun sinergitas yang baik antara dua lembaga tersebut sehingga bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat dan menciptakan situasi kamtibmas.

Menurutnya, olahraga tersebut dilakukan untuk menjaga hubungan baik, solidaritas dan kebersamaan antara dua lembaga yakni TNI dan Polri.

" Situasi politik semakin menghangat ini tentu menjadi tantangan kami bersama untuk bagaimana menjaga suasana keamanan dan ketertiban masyarakat supaya selalu terjaga," ungkapnya. (k)