Polsek Biboki Selatan Polres TTU Distribusi Air Bersih Empat Tangki di Desa Upfaon

Polsek Biboki Selatan Polres TTU Distribusi Air Bersih Empat Tangki di Desa Upfaon

Tribratanewsttu.com - Satuan Polsek Biboki Selatan Polres TTU mendistribusikan bantuan air bersih sebanyak empat tangki masing-masing 5.000 liter kepada warga masyarakat dusun VI, Desa Upfaon, Kecamatan Biboki Selatan, Kabupaten TTU, Jumat (22/9/2023).

Aksi sosial yang dilaksanakan mulai siang hari pukul 11.00 wita tersebut dihadiri Kasat Samapta Polres TTU, Kapolsek Biboki Selatan, anggota BPD Upfaon, Kanit Provos Polsek Biboki Selatan, Kanit Binmas Polsek Biboki Selatan, Kasium Polsek Biboki Selatan, KSPK I Polsek Biboki Selatan, KSPK II Polsek Biboki Selatan dan Bhabinkamtibmas Desa Upfaon.

Kasi Humas Polres TTU, AKP I Ketut Suta menjelaskan, bahwa giat pembagian air bersih kepada masyarakat Desa Upfaon oleh Polsek Biboki Selatan sebanyak 4 tangki yang berukuran masing-masing 5000 Liter sehingga total air yang didistribusikan sebanyak 20.000 Liter.

Lebih lanjut mantan Kapolsek Miomaffo Barat ini menjelaskan, bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan tersebut adalah agar masyarakat Desa Upfaon khususnya Dusun VI yang biasanya mengalami keterbatasan air bersih dapat terpenuhi kebutuhan air bersih selama musim kemarau.

Dan, demikian kata AKP I Ketut Suta, kegiatan tersebut sebagai bentuk Kepedulian pihak kepolisian dalam hal ini Polres TTU untuk memenuhi kebutuhan utama Masyarakat. Kegiatan berjalan aman dan lancar dan berakhir pada pukul 12.30 wita.

Polres TTU Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat