Patroli Lampu Biru di Kota Kefamenanu, Anggota Diimbau Utamakan Pendekatan Humanis

Patroli Lampu Biru di Kota Kefamenanu, Anggota Diimbau Utamakan Pendekatan Humanis
Anggota Polres TTU melakukan giat patroli lampu biru, Senin (19/4) malam

Tribratanewsttu.com – Dalam rangka menekan potensi kriminalisasi pada malam hari di Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), anggota Polres TTU melakukan giat patroli lampu biru, Senin (19/4) dengan mengedepankan pendekatan dan imbauan kepada masyarakat yang melakukan aktivitas di malam hari dengan cara yang humanis dan persuasif.

Kegiatan yang dimulai pukul 23.00 wita itu diawali Apel di depan Pos Penjagaan Satuan Sabhara Polres TTU. Dalam APP, diimbau kepada anggota apabila menemukan masyarakat yang lagi duduk atau nongkrong di pinggir jalan,termasuk warga yang tidak menggunakan masker agar wajib menggunakanya guna mencegah tertularnya covud-19. Peneguran dengan cara yang Humanis dan Persuasif.

Tim patroli yang menggunakan kendaraan Roda 4 Patroli Lantas itu juga melaksanakan patroli di tempat-tempat rawan seperti perumahan penduduk, gang-gang maupun pertokoan. Selain itu, pihaknya pun melakukan pemantauan dan mengontrol pos yang dijaga oleh pers Polri seperti Pos Lantas El tari dan Posko Covid-19 Sasi.

Route yang dilalui yakni mulai dari  Kampung Tunbakun, seputaran Dagonaga, terminal bus Kefa, Km-7 jurusan kupang, Pasar baru, Rutan Kefamenanu, Benpasi, Bansone, Peboko dan kembali ke mako Polres TTU.