Prestasi Gemilang Dua Anak Anggota Polri Membawa Nama Polres TTU Menjuarai Turnamen Taekwondo Championship di Bali

Prestasi Gemilang Dua Anak Anggota Polri Membawa Nama Polres TTU Menjuarai Turnamen Taekwondo Championship di Bali
Pirlo, Neymar dan Geral saat foto bersama di gedung Universitas Udayana, Jimbaran Bali

Tribratanewsttu.com Polres TTU patut merasa bangga dengan prestasi yang diraih oleh dua saudara kandung, PIRLO JUNIOR KIAK (15 tahun) dan BRIGADIR NEYMAR ANDREY KIAK (11 tahun). Kedua anak dari anggota Polri Aipda Benyamin Kiak ini mewakili Polres TTU dalam ajang Turnamen Taekwondo Championship Bali yang diadakan di gedung Universitas Udayana, Jimbaran Bali, dari tanggal 25 hingga 28 Juli 2024.

Dalam turnamen bergengsi ini, terdaftar sebanyak 1.550 atlet dari 73 Dojang (Tempat Latihan Taekwondo) di seluruh Indonesia yang berkompetisi untuk meraih prestasi terbaik. PIRLO berhasil meraih juara 2 dan mendapatkan 1 medali perak dalam kelasnya, sedangkan NEYMAR meraih juara 1 dan membawa pulang 1 medali emas dalam kelasnya.

PIRLO dan NEYMAR bukanlah nama baru di dunia taekwondo. Sejumlah prestasi telah diraih oleh kedua anak dari Aipda Benyamin Kiak ini. PIRLO, pada tahun 2018 dan 2019, berhasil menorehkan dua medali emas pada Kejuaraan Taekwondo Open Border Indonesia Timor Leste di Atambua. Pada tahun 2023, ia meraih dua medali emas dalam kejuaraan Taekwondo Liliba Cup Kupang dan Kejuaraan Taekwondo Black Hero Kota Kupang. Di tahun 2024, PIRLO meraih 1 medali emas pada Kejuaraan Kajati NTT Taekwondo Open Turnamen dan 1 medali perak pada Kejuaraan Bali Tournament Championship di Bali.

Sementara itu NEYMAR, meskipun usianya masih sangat muda, ia sudah berhasil menorehkan beberapa prestasi yang membanggakan; tidak tanggung – tanggung NEYMAR berhasil menyabet medali emas dalam semua ajang kompetisi yang diikutinya; masing – masing tahun 2022 juara 1 medali emas Kejuaraan Taekwondao Paiala Kajati NTT di Kupang,  tahun 2023 juara 1 medali emas Kejuaraan Liliba cup Taekwondo di  Kupang, juara 1 Medali Emas Kejuaraan BPSDMD PROV NTT di Kupang, dan juara 1 Medali Emas Kejuaraan Dojang SD Inpres Naikoten Kupang. Di tahun 2024 ini dari 2 ajang pertandingan yang diikutinya, NEYMAR berhasil meraih 2 medali emas masing – masing meraih juara 1 medali emas pada kejuaraan Kajati NTT Taekwondo Open Turnamen dan yang paling bergengsi adalah meraih juara 1 medali emas pada Turnamen Bali Taekwondo Championship di Bali.

Aipda Benyamin Kiak, sebagai ayah, merasa sangat bangga dengan pencapaian kedua anaknya. “Saya berterima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung kedua anak saya ini, kepada Polres TTU, dan terutama kepada Sambeum (Instruktur) Miguel Bire dan Sambeum Kevin Ximenes yang sudah melatih dan mendidik kedua anak saya hingga berprestasi dalam olahraga taekwondo ini. Sebagai orang tua, saya merasa bangga dengan apa yang sudah mereka berdua raih,” ucap Aipda Benny dengan penuh kebanggaan.

Sambeum Miguel Bire juga merasa bangga dengan prestasi anak-anak didikannya yang mampu bersaing di ajang turnamen internasional dan meraih hasil yang baik. Ia mengucapkan terima kasih kepada Ketua TI Kabupaten TTU, Drs. Thelymitro R. Kapitan, dan semua pengurus Taekwondo Kabupaten TTU yang selalu memberikan dukungan dan motivasi bagi Dojang (Tempat Latihan) Dragon Timor. Ketiga atlet yang mengikuti ajang turnamen di Bali tersebut merupakan binaan Kodim 1618 TTU dan Polres TTU.

Prestasi yang diraih PIRLO dan NEYMAR tidak lepas dari kerja keras, disiplin, dan dedikasi mereka dalam berlatih. Selain itu, dukungan penuh dari keluarga dan pelatih mereka juga menjadi faktor kunci dalam meraih kesuksesan. PIRLO dan NEYMAR telah menunjukkan bahwa dengan usaha yang sungguh-sungguh dan tekad yang kuat, mereka mampu bersaing di tingkat nasional bahkan internasional.

Keberhasilan mereka juga memberikan inspirasi bagi anak-anak dan remaja lainnya di Kabupaten TTU untuk terus berprestasi dalam bidang olahraga, khususnya Taekwondo. Dukungan dari berbagai pihak, baik dari keluarga, pelatih, maupun institusi seperti Polres TTU dan Kodim 1618 TTU, sangat penting untuk terus memotivasi dan membina generasi muda yang berpotensi.

Dengan prestasi ini, PIRLO dan NEYMAR tidak hanya mengharumkan nama keluarga dan Polres TTU, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi perkembangan olahraga Taekwondo di Indonesia. Semoga prestasi mereka terus berlanjut dan menjadi motivasi bagi atlet-atlet muda lainnya untuk meraih impian dan membawa nama baik daerah serta bangsa di kancah internasional.