Polsek Miotim Bantu Korban Bencana Kebakaran Rumah di Perbatasan RI-RDTL

Polsek Miotim Bantu Korban Bencana Kebakaran Rumah di Perbatasan RI-RDTL
Polsek Miomafo Timur saat memberikan bantuan kepada Ludofikus Kolo (58) di Pus Muti RT 06, Dusun III, Desa Napan, Kecamatan Bikomi Utara-TTU, Jumat (23/4)

Tribratanewsttu.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Miomafo Timur, Polres Timor Tengah Utara (TTU) mewujudkan rasa kepedulian terhadap sesama dengan memberikan bantuan terhadap  Ludofikus Kolo (58), yang merupakan korban bencana kebakaran rumah di wilayah perbatasan RI-RDTL di Pus Muti RT 06, Dusun III, Desa Napan, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Jumat (23/4).

Kegiatan yang dilakukan mulai pukul 09:00 wita sampai dengan pukul 10.50 wita itu dihadiri oleh Kapolsek Miotim, Iptu Fery Nur Alamsyah, S.H, Ketua Bayangkari Ranting Miotim Ny Fery Tintin M Tosari, S.P, Kapolsubsektor Napan Ipda Frans Bay Meo dan Bripka Hendro Mani serta Bripka Petrus Pikan, S.H.

Penyerahan bantuan terhadap Ludofikus Kolo yakni berupa Beras, Pakaian,Telur, Peralatan dapur dan Mie Isntan. Giat Penyerahan bantuan berjalan lancar. Penuh kebersamaan dan kekeluargaan. Keluarga korban pun mengucapkan limpah terima kasih dan ucapan syukur yang mendalam atas dukungan dan bantuan dari jajaran Polsek Miomafo Timur.

Untuk diketahui, Si jago merah melahap habis rumah milik Ludofikus Kolo (58) di Posmuti RT 06, Dusun III, Desa Napan, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Rabu (21/4). Aparat TNI dan Polri pun turun tangan guna membantu memadamkan api yang telah membara hingga menghabiskan seluruh fisik rumah sang petani tersebut.  Kerugian materi hingga jutaan rupiah. Untungnya, keadaan pemilik rumah dan keluarganya dalam keadaan sehat dan selamat.