1x24 Jam, Anggota Polres TTU Lakukan Pengamanan Gudang Logistik Pemilu Tahun 2023

1x24 Jam, Anggota Polres TTU Lakukan Pengamanan Gudang Logistik Pemilu Tahun 2023

Tribratanewsttu.com - Anggota Polres Timor Tengah Utara (TTU) mulai melakukan pengamanan gudang logistik Pemilu dalam rangka pelaksanaan Pemilu tahun 2024, Jumat (10/11/2023).  Pengamanan bertempat di Bale Biinmafo yang beralamat di Jl. Basuki Rahmat, Kelurahan Benpasi, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU. 

Pengamanan selama 1x24 jam terhitung dari pukul 08.00 wita sampai dengan pukul 08.00 wita oleh anggota Polres TTU sesuai dengan Surat perintah Kapolres TTU Nomor : Sprin/73/XI/Ops.1.1.1./2023.

Regu 3 dengan nama personil terdiri dari Brigpol Eufronius Kutbertus Rato, Briptu Taufik Irawan dan Bripda Ricardo Tinambunan. Dan dibantu oleh dua orang personil pengaman logistik dari KPU, Robertus Maru dan Gilbertus Kolo.

Jumlah logistik yang ada di dalam gudang KPU pertanggal 10 November 2024, seperti, Kotak Suara = 3.918 buah, Segel = 74.766 Lembar, Tinta = 1.548 Botol dan Bilik suara =3.096 buah. Keadaan CCTV di Gudang Logistik Pemilu 2024 sebanyak 6 Unit namun baru 4 (empat) unit sudah berfungsi dengan baik sedangkan 2 (dua) unit belum berfungsi.

Situasi sementara dalam keadaan aman dan kondusif,jika ada perkembangan akan dilaporkan kepada pimpinan pada kesempatan pertama.

Polres TTU Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat.